Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jepang Khawatir Soal Perluasan Pemukiman Israel

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Kamis, 22 Juni 2023, 11:14 WIB
Jepang Khawatir Soal Perluasan Pemukiman Israel
Menteri Luar Negeri Jepang, Yoshimasa Hayashi/Net
rmol news logo Perkembangan konflik Israel dan Palestina ternyata menjadi salah satu perhatian khusus dalam kebijakan luar negeri Jepang.

Hal itu terlihat saat Kementerian Luar Negeri Jepang mengeluarkan kecamannya terhadap serangan teror Palestina yang terjadi awal pekan ini.

"Tokyo mengecam keras serangan teror yang menewaskan empat warga Israel di Tepi Barat dan bentrokan dengan warga Palestina di hari yang sama," ungkap Kemlu Jepang dalam sebuah pernyataan resmi, seperti dimuat Arab News pada Rabu (21/6).

Di samping itu, Jepang juga menyatakan keprihatinan serius atas rencana Israel meningkatkan pembangunan lebih dari 4.000 unit rumah untuk pemukiman Yahudi di Tepi Barat.

"Perluasan pemukiman Israel melanggar hukum internasional, dan Jepang telah berulang kali meminta pemerintah Israel menghentikan kegiatan ilegal tersebut," kata Jepang.

Jepang menuduh Israel sengaja meningkatkan ketegangan di kawasan dengan perluasan pemukimannya.

"Upaya yang dilakukan Israel bertentangan dengan upaya komunitas internasional untuk menciptakan cakrawala politik menuju solusi dua negara," jelasnya.

Terakhir, Kemlu Jepang mendesak  semua pihak berkepentingan di kedua negara menahan diri dari tindakan sepihak, termasuk kegiatan penyelesaian dan perilaku provokatif, untuk mencegah eskalasi lebih lanjut.

Untuk itu, Jepang menyoroti pentingnya komunike Aqaba dan Sharm El Sheikh untuk memastikan de-eskalasi dapat tercapai. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA