Pasien Covid-19 dengan Gejala Ringan di Korsel Hanya Dapat Perawatan Mandiri

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 10 Februari 2022, 13:59 WIB
Pasien Covid-19 dengan Gejala Ringan di Korsel Hanya Dapat Perawatan Mandiri
Ilustrasi/Net
rmol news logo Pasien Covid-19 dengan gejala ringan di Korea Selatan diminta untuk merawat diri secara mandiri. Itu dilakukan untuk melonggarkan tekanan rumah sakit.

Pengaturan tersebut diumumkan pada Kamis (10/2), di tengah lonjakan kasus Covid-19 yang didorong oleh varian Omicron, seperti dikutip Reuters.

Nantinya pihak berwenang hanya akan memberikan perawatan kepada pasien Covid-19 berusia di atas 60 tahun atau dengan kondisi yang mendasarinya.

Selain dari kelompok tersebut diharuskan merawat diri, termasuk mencari bantuan medis dari klinik yang ditunjuk jika kondisinya memburuk.

Perlengkapan medis termasuk alat pengukur saturasi oksigen, termometer, dan obat demam sekarang hanya akan didistribusikan  kepada kelompok prioritas.

Sedangkan mereka yang memiliki gejala ringan atau tanpa gejala sekarang harus membeli barang-barang tersebut dengan biaya sendiri.

Jumlah kasus baru harian Korea Selatan mencapai rekor harian lain 54.122 untuk Rabu (9/2), menjadikan total infeksinya menjadi 1.185.361, dengan 6.943 kematian di antara 52 juta orangnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA