Pasalnya, kata Davutoglu, Rusia berupaya mengusir warga Turkmen lokal dan populasi Muslim Sunni untuk melindungi kepentingan militernya di wilayah Suriah.
"Rusia sedang mencoba untuk membuat pembersihan etnis di Latakia utara untuk memaksa keluar semua penduduk Turkmen dan Sunni yang tidak memiliki hubungan baik dengan rezim," kata Davutoglu di Istanbum pada Rabu (9/12).
"Mereka (Rusia) ingin mengusir mereka karena ingin membersihkan etnis dari daerah tersebut sehingga rezim (Presiden Suriah Bashar al-Assad) dan basis Rusia di Latakia dan Tartus bisa dilindungi," sambungnya seperti dimuat
Reuters.
Pelru diketahui, Turkmen merupakan kerabat etnis Turki.
Dalam kesempatan yang sama, Davutoglu juga menyebut bahwa pemboman Rusia di sekitar Azaz dan juga di laut Suriah dirancang untuk memotong jalur pasokan ke kelompok yang menentang Assad di Suriah.
[mel]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: