Tenggelam 300 Tahun Lalu, Bangkai Kapal Harta Karun Spanyol Ditemukan di Cartagena

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Minggu, 06 Desember 2015, 09:44 WIB
Tenggelam 300 Tahun Lalu, Bangkai Kapal Harta Karun Spanyol Ditemukan di Cartagena
ilustrasi/net
rmol news logo Bangkai kapal penuh muatan harga berharga milik SPanyol yang ditenggelamkan oleh Inggris lebih dari 300 tahun yang lalu, baru-baru ini ditemukan di lepas pantau Kolombia.

"Berita besar! Kami telah menemukan San Jose Galleon," kata Presiden Kolombia, Juan Manuel Santos dalam akun twitter resminya @JuanManSantos (Sabtu, 5/12) waktu setempat.

San Jose Galleon sendiri merupakan nama kapal milik Spanyol yang tenggelam pada Juni 1708. Kapal tersebut membawa emas, perak, permata dan perhiasan yang dikumpulkan dari koloni-koloni di Amerika Selatan guna dikirim ke Raja Spanyol untuk membantu membiayai perang. Diperkirakan, muatan kapal tersebut bernilai tak kurang dari 1 miliar dolar AS.

Pada saat itu, seperti dikabarkan BBC, kapal San Jose tenggelam setelah diserang oleh kapal perang Inggris di luar wilayah Cartagena. Namun demikian, pemerintah Kolombia tidak mengungkapkan secara pasti di mana lokasi persis penemuan bangkai kapal harta karun tersebut.

Namun demikian, Santos memastikan bahwa pihaknya akan membangun sebuah museum di Cartagena sebagai rumah bagi harta-harta temuan di bangkai kapal SPanyol itu. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA