Niat Mau Melahirkan di Mars, Wanita Ini Malah Mundur Dari Misi NASA

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Rabu, 17 Juni 2015, 15:06 WIB
Niat Mau Melahirkan di Mars, Wanita Ini Malah Mundur Dari Misi NASA
Maggie Lieu/net
rmol news logo Seorang mahasiswa PhD astrofisika Inggris bernama Maggie Lieu menarik diri dari misi pengiriman manusia ke Mars.

Lieu yang masih mengenyam pendidikan di University of Birmingham mengumumkan penarikan dirinya dari misi tersebut lewat kicauan di twitternya. Namun demikian, ia tidak menjelaskan soal alasan di balik keputusannya itu.

"Kalian semestinya mengetahui bahwa saya membuat keputusan yang sulit untuk menarik diri dari program Mars," tulis wanita berusia 24 tahun itu seperti dimuat Daily Mail (Selasa, 16/6).

Lieu sendiri sebelumnya menggangungkan keinginannya untuk menjadi wanita pertama yang bisa melahirkan bayi di Mars.

Perlu diketahui, ada lebih dari 200 ribu orang yang telah mendaftarkan diri untuk ikut misi pengiriman manusia oleh NASA ke planet Mars pada tahun 2024 mendatang.

Namun hanya sebagian peserta yang akhirnya diseleksi dan diputuskan untuk ikut dalam misi ambisius senilai 2,5 miliar poundsterling itu. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA