Hubungan AS-Kuba Membaik, Raul Castro Puji Paus Fransiskus

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Senin, 11 Mei 2015, 09:39 WIB
Hubungan AS-Kuba Membaik, Raul Castro Puji Paus Fransiskus
raul castro dan paus fransiskus/bbc
rmol news logo Presiden Kuba Raul Castro berterimakasih kepada pemimpin Gereja Katolik Roma Paus Fransiskus atas perannya dalam membantu memediasi perbaikan hubungan bilateral dengan Amerika Serikat yang bersejarah.

Diketahui, pengumuman resmi perbaikan hubungan antara Kuba dan Amerika Serikat Desember lalu, tak lepas drai campur tangan Paus Fransiskus.

"Saya merasa sangat bahagia. saya bisa datang ke kesini dan berterimakasih kepada Paus atas apa yang telah dilakukannya untuk memecahkan masalah antara Amerika Serikat dan Kuba," kata Castro ketika menyudahi kunjungan singkatnya ke Vatikan pada Minggu (10/5).

Dalam kesempatan yang sama, Castro pun memuji kebijaksanaan Paus dalam bertindak.

Kuba dan Amerika Serikat diketahui melakukan negosiasi rahasia untuk mengakhiri hubungan permusuhan yang telah terjadi selama lima dekade terakhir di Vatikan.

Kunjungan singkat Castro ke Rusia sendiri dilakukan usai menghadiri Victory Day di Rusia. Demikian dimuat BBC. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA