Kedutaan Besar Maroko di Libya Diserang Bom

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Senin, 13 April 2015, 08:29 WIB
Kedutaan Besar Maroko di Libya Diserang Bom
libya/net
rmol news logo Sebuah bom meledak di gerbang gedung Kedutaan Besar Maroko di ibukota Libya dini hari tadi (Senin, 13/4).

Menurut keterangan dari pihak keamanan setempat, tak seorang pun terluka dalam serangan tersebut.

Akibat serangan, gerbang dan sebuah bangunan hunian yang terletak dekat dengan gedung kedutaan rusak.

Seperti dimuat Reuters, tak lama setelah kejadian, militan yang mengaku loyal terhadap kelompok ISIS mengklaim bertanggungjawab atas serangan tersebut melalui twitter.

Di waktu yang bedekatan, sebelumnya, serangan juga terjadi di pos keamanan Kedutaan Besar korea Selatan di Tripoli. Dalam kejadian itu, dua orang tewas. ISIS mengklaim serangan tersebut. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA