Viktor Yanukovych Buronan Interpol

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/aldi-gultom-1'>ALDI GULTOM</a>
LAPORAN: ALDI GULTOM
  • Selasa, 13 Januari 2015, 05:33 WIB
Viktor Yanukovych Buronan Interpol
net
rmol news logo Mantan Presiden Ukraina, Viktor Yanukovych (64), masuk dalam daftar orang yang dicari Interpol. Status ini dikeluarkan hampir satu tahun setelah ia melarikan diri ke Rusia menghindari gerakan massa yang menggulingkannya.

Para pejabat Ukraina menuding Yanukovych telah menggelapkan jutaan dolar dana publik. Ia juga dituduh memerintahkan penembak jitu untuk menembaki demonstran yang menentangnya selama berkuasa. Semua tuduhan itu telah dibantah oleh Yanukovych.

Tanda merah (red notice) untuk Yanukovych muncul di situs Interpol, pada Senin (12/1). Interpol dan kepolisian masing-masing negara akan saling membantu dalam mengidentifikasi dan menemukannya untuk selanjutnya ditangkap dan diekstradisi atau tindakan hukum lain.

Terakhir, Yanukovich terlihat dalam sebuah foto bersama sutradara film AS, Oliver Stone, yang kemungkinan diabadikan di Moskow pada bulan Desember lalu,.

Menteri Dalam Negeri Ukraina, Arsen Avakov, mengatakan, tanda merah serupa juga dikeluarkan untuk mantan Perdana Menteri, Mykola Azarov; mantan menteri keuangan, Iurii Kolobov; serta mantan bos perusahaan telekomunikasi Ukrtelecom, Georgii Dzekon.

Avakov juga mengklaim bahwa surat perintah penangkapan telah dikeluarkan untuk anak Yanukovych, Olexander, meskipun hal itu tidak bisa terkonfirmasi di situs Interpol.

Namun, sebuah laporan yang belum dikonfirmasi oleh kantor berita Interfax, menegaskan bahwa Rusia akan menolak permintaan ekstradisi itu. [ald]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA