Penduduk di Wilayah Pertanian Bisa Nikmati Operasi Plastik Gratis

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Jumat, 26 September 2014, 15:18 WIB
Penduduk di Wilayah Pertanian Bisa Nikmati Operasi Plastik Gratis
ilustrasi operasi plastik/net
rmol news logo Penduduk yang tinggal di kawasan pertanian di Korea Selatan saat ini bisa menjalani operasi plastik secara gratis.

Pasalnya Federasi Koperasi Pertanian Nasional Korea Selatan atau yang dikenal dengan istilah Nonghyup telah menandatangani kontrak dengan Klinik Bedah Plastik Theline untuk memberikan pelayanan operasi gratis kepada para pekerja sektor pedesaan serta kawasan pertanian beserta keluarganya yang memiliki cacat fisik.

Operasi plastik tersebut juga mencakup implan payudara serta operasi plastik bagi perubahan struktur wajah, hidung, ataupun mata.

Klinik tersebut akan menangani lima pasien secara gratis setiap bulannya.

Kontrak tersebut dibuat sebagai tindak lanjut atas perjanjian sementara di mana ahli bedah berkomitmen menyumpangkan jasa mereka untuk meningkatkan standar hidup di daerah pedesaab.

"Kami akan terus memperluas berbagai proyek untuk standar hidup yang lebih baik dan meningkatkan sistem kesejahteraan bagi orang-orang di daerah pertanian di mana pelayanan kesehatan masih lemah," kata sekjen yayasan Nonghyup Lee Jae-shik dikutip Korea Times (Kamis, 25/9). [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA