Sekjen PBB Tunggu Kabar Baik Negosiasi Damai Israel-Palestina

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Rabu, 27 Agustus 2014, 09:12 WIB
Sekjen PBB Tunggu Kabar Baik Negosiasi Damai Israel-Palestina
ban ki moon/net
rmol news logo Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon mengapresiasi gencatan senjata terbaru yang digelar di Gaza yang diumumkan Selasam (26/8) dan secara resmi mulai berlaku pagi ini. Ia berharap, gencatan senjata akan dibarengi dengan perdamaian berkelanjutan antara Israel dan Palestina.

"Sekjen tetap berharap bahwa perpanjangan gencatan senjata akan bertindak sebagai permulaan dari proses politik yang merupakan cara satu-satunya untuk memperoleh perdamaian jangka panjang," kata jurubicara PBB Stephane Dujarric pada Selasa (26/8).

Ban, menurut Dujarric, juga menambahkan, gencatan senjata terbaru yang tidak ditetapkan batasan waktu merupakan titik terang dari akhir konflik kedua negara yang telah berlangsung sejak sekitar 50 hari terakhir.

"Setiap pelanggaran gencatan senjata akan benar-benar tidak bertanggung jawab," sambungnya.

Ia kembali menekankan bahwa kunci utama perdamaian adalah negosiasi kedua negara.

PBB sendiri, dikutip Korea Times, siap mendukung upaya untuk mengatasi faktor struktural konflik antara dua negara. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US