Melalui program Kolaborasi Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan (TJSL), Pelita Air dan Patra Jasa mengajak anak-anak yayasan liburan ke Yogyakarta.
"Kami ingin anak-anak panti asuhan dapat merasakan pengalaman Ramadan yang berbeda dari sebelumnya, yakni dengan terbang nyaman bersama Pelita Air dan tentunya menginap di Patra Malioboro sembari wisata di Jogja," kata Direktur Niaga Pelita Air, Asa Perkasa, Kamis, 13 Maret 2025.
Rombongan berangkat dari Jakarta menggunakan penerbangan Pelita Air IP240 ke Yogyakarta ini dilanjutkan dengan kunjungan wisata ke berbagai destinasi unggulan, mulai dari Taman Pintar, Benteng Vredeburg, hingga Keraton Yogyakarta.
Setelah selesai wisata, anak-anak berkesempatan untuk merasakan pengalaman menginap di Patra Malioboro Hotel.
"Dengan tagar #NaikPelitaNginepdiPatra, kami berharap dapat meningkatkan kesadaran dan minat masyarakat terhadap layanan yang kami tawarkan. Selain itu, Patra Jasa juga berharap anak-anak mendapatkan pengalaman menginap yang berharga dan tak terlupakan, serta wawasan baru yang bermanfaat," kata Direktur Hospitality & Multi Services Patra Jasa, Rizky Mahesa Dwiyana.
Sebagai Anak Perusahaan Portfolio Pertamina (Persero), Pelita Air dan Patra Jasa berkomitmen memberikan manfaat bagi masyarakat Indonesia melalui program TJSL.
"Inisiatif ini wujud komitmen anak usaha Pertamina menjalankan tanggung jawab sosialnya. Dengan program kolaborasi Pelita Air dan Patra Jasa, kami berharap dapat membawa manfaat yang lebih luas lagi bagi masyarakat, khususnya anak-anak di panti asuhan dalam menyambut bulan suci Ramadan," tambah Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso.
BERITA TERKAIT: