Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Indonesia Perlu Tingkatkan Kualitas Berstandar Global di Sektor Jasa

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Jumat, 25 Oktober 2024, 07:15 WIB
Indonesia Perlu Tingkatkan Kualitas Berstandar Global di Sektor Jasa
Bendera Indonesia/Net
rmol news logo Indonesia perlu mempersiapkan peningkatan kualitas berstandar global di sektor jasa. Kementerian Perdagangan (Kemendag) menyebutkan hal itu sebagai persiapan masuknya Indonesia menjadi negara anggota penuh Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD).

Apalagi saat ini Indonesia memiliki permintaan global yang cukup tinggi di sektor perdagangan jasa seperti pariwisata, pendidikan, teknologi informasi, dan layanan keuangan.

"Sektor jasa memainkan peran penting dalam perekonomian Indonesia, memberikan kontribusi yang signifikan terhadap lapangan kerja, inovasi, dan pertumbuhan PDB (produk domestik bruto)," ujar Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional Djatmiko Bris Witjaksono, dalam seminar OECD di Jakarta, Kamis 24 Oktober 2024.

Dengan masuknya Indonesia menjadi negara anggota penuh OECD, maka potensi ekspor di bidang jasa akan semakin besar.

Namun, Djatmiko tidak memungkiri bahwa terdapat sejumlah tantangan yang harus dihadapi Indonesia seperti pemenuhan standar global, peningkatan kapasitas yang berdaya saing, hingga reformasi kebijakan. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA