Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Samsung Display Investasi Rp27,3 Triliun di Vietnam

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 24 September 2024, 09:45 WIB
Samsung Display Investasi Rp27,3 Triliun di Vietnam
Pabrik Samsung di Vietnam/Net
rmol news logo Perusahaan teknologi Korea Selatan Samsung Display berencana menginvestasikan dana 1,8 miliar dolar AS (Rp27,3 triliun) untuk sebuah pabrik di Vietnam utara.

Dikutip dari Nikkei Asia, Selasa (24/9), pabrik tersebut akan memproduksi layar dioda pemancar cahaya organik (OLED) untuk keperluan mobil serta peralatan lainnya.

Pabriknya sendiri akan berlokasi di taman industri Yen Phong di provinsi Bac Ninh, sebelah timur Hanoi. Lokasinya berdekatan dengan pabrik Samsung Electronics yang sudah ada, menurut pernyataan pemerintah setelah pertemuan antara Perdana Menteri Pham Minh Chinh dan Choi Joo Ho, Direktur Jenderal grup Samsung di Vietnam.

Pemerintah Bac Ninh dan Samsung Display menandatangani nota kesepahaman tentang proyek tersebut pada Minggu (22/9). Investasi tersebut akan meningkatkan total investasi grup Samsung di Bac Ninh menjadi 8,3 miliar dolar AS dari awalnya sebesar 6,5 miliar dolar AS.

Selama dekade terakhir, Vietnam telah muncul sebagai salah satu pusat produksi paling menarik bagi perusahaan elektronik.

Menurut Choi, grup Samsung bahkan telah mendirikan enam pabrik manufaktur, satu pusat penelitian dan pengembangan, dan satu entitas penjualan di Vietnam, dengan investasi kumulatif sebesar 22,4 miliar dolar AS.

Samsung Display adalah unit Samsung Electronics, perusahaan induk dari grup Samsung.rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA