Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dukung Gaya Hidup Sehat Tanpa Batas, Sania Royale Luncurkan Rice Bran Oil

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Jumat, 08 Desember 2023, 09:19 WIB
Dukung Gaya Hidup Sehat Tanpa Batas, Sania Royale Luncurkan Rice Bran Oil
Chef Hideki, Head of Marketing Sania Royale, Nuri Rialen, dan Dr Yohan Samudra, Sp.GK saat meluncurkan Rice Bran Oil, 7 Desember 2023/RMOL
rmol news logo Produk minyak goreng ternama di Indonesia, Sania Royale, menghadirkan inovasi terbaru dengan meluncurkan minyak goreng bekatul atau rice bran.

Head of Marketing Sania Royale, Nuri Rialen, mengatakan pihaknya telah melakukan penelitian selama beberapa tahun untuk menghadirkan produk dengan kandungan minyak tak jenuh yang tinggi itu.

“Kategori Rice Bran Oil atau minyak bekatul ini dipilih secara khusus karena memiliki banyak manfaat kesehatan sehingga dapat dikonsumsi bagi yang menjalankan pola hidup sehat atau diet sekalipun," jelas Nuri, dalam konferensi pers di Ranch Market, Ashta District 8, Kamis (7/12).

Adapun rice bran milik Sania Royale ini sendiri  diklaim memiliki kandungan Gamma Oryzanol 15 kali lebih tinggi daripada minyak bekatul padi biasa, sehingga memiliki banyak manfaat yang baik untuk kesehatan.

"Dibutuhkan 100 Kg beras coklat (brown rice) untuk menghasilkan 1 liter Rice Bran Oil yang murni. Dan hasil penelitian kami yang panjang juga berhasil membuat kandungan Gamma Oryzanol setinggi 10,000 ppm atau sekitar 15x lebih banyak dibandingkan jenis minyak bekatul yang umumnya diproduksi. Itulah mengapa semangat kampanye peluncuran Sania Royale Rice Bran Oil adalah #SehatTanpaBatasan," sambung Nuri.

Selain mengandung Gamma Oryzanol, minyak bekatul padi dalam Sania Royale ini juga mengandung berbagai nutrisi seperti serat, vitamin, mineral, dan antioksidan yang bermanfaat bagi kesehatan.

Dalam gilirannya, pakar gizi, Dr Yohan Samudra, Sp.GK menambahkan bahwa Gamma oryzanol dapat membantu menurunkan kadar kolesterol total dan LDL (kolesterol jahat), yang dapat memberikan perlindungan terhadap penyakit jantung dan meningkatkan profil lipid secara keseluruhan

"Selain itu, kandungan vitamin E yang tinggi pada gamma oryzanol juga membuatnya memiliki sifat antioksidan, sehingga dapat membantu melawan radikal bebas dalam tubuh membantu mencegah kerusakan sel dan berbagai penyakit degeneratif," kata Dr Yohan.

Dalam peluncuran tersebut, hadir pula Chef Hideki yang berasal dari Jepang untuk melakukan demo memasak dengan menggunakan Sania Royale Bran Rice.

Menurut Chef Hideki, minyak bekatul milik Sania Royale tidak mengubah rasa yang ada pada masakan, sebaliknya, minyak itu justru menambahkan sentuhan lembut dan karakteristik rasa yang khas, serta menyehatkan untuk digunakan sehari-hari.

Saat ini Sania Royale Rice Bran Oil sendiri sudah didistribusikan secara merata dan telah tersedia di supermarket Jabodetabek, serta e-commerce. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA