Dimensy.id
R17

Sempat Ditunda, Misi SpaceX Polaris Dawn Siap Meluncur Bulan Ini

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 06 Juli 2024, 08:51 WIB
Sempat Ditunda, Misi SpaceX Polaris Dawn Siap Meluncur Bulan Ini
Kru Polaris Dawn yang melakukan perjalanan luar angkasa pribadi untuk pertama kalinya/Net
rmol news logo Setelah sempat mengalami penundaan, misi astronot swasta yang didukung SpaceX, Polaris Dawn, akhirnya mengumumkan tanggal peluncuran terbaru.

Kepastian jadwal misi Polaris Dawn, bagian dari program penerbangan luar angkasa manusia dari kalangan sipil yang didanai oleh miliarder Jared Isaacman tersebut disampaikan Polaris dalam sebuah postingan di X.

"Kami menargetkan paling cepat tanggal 31 Juli untuk peluncuran Polaris Dawn," tulis Polaris, seperti dikutip dari Space dotcom, Sabtu (6/7).

Baik Isaacman maupun CEO SpaceX, Elon Musk, yang perusahaannya akan menyediakan kapsul Dragon Polaris Dawn dan roket Falcon 9, belum mengeluarkan pernyataan apa pun di media sosial.

Dalam misinya, para kru berencana untuk melakukan perjalanan ruang angkasa pribadi pertama dengan pakaian antariksa SpaceX yang dibuat khusus, bersama dengan serangkaian eksperimen.  

Orbit Polaris Dawn akan membawa misi tersebut sekitar 435 mil (700 kilometer) di atas Bumi, yang merupakan penerbangan berawak dengan ketinggian tertinggi sejak misi bulan Apollo pada tahun 1960an dan 1970an.  

Sebagai perbandingan, Stasiun Luar Angkasa Internasional mengorbit pada jarak sekitar 250 mil (400 km).

Polaris Dawn akan menjadi yang pertama dari tiga misi Program Polaris, yang semuanya didanai dan dipimpin oleh Isaacman.  

Selain Isaacman, misi tersebut juga melibatkan pensiunan Letnan Angkatan Udara Amerika Serikat (USAF).  Kolonel Scott "Kidd" Poteet sebagai pilot dan spesialis misi Sarah Gillis dan Anna Menon, keduanya insinyur operasi SpaceX. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA