Memang, usia kiper-kiper yang dipanggil untuk memperkuat Jerman oleh pelatih 37 tahun itu bisa dibilang senior. Bahkan ada yang lebih tua dibanding Ter Stegen,
Namun, baik Oliver Baumann, Janis Blaswich, maupun Alexander Nubel belum pernah memperkuat Die Mannschaft alias
uncapped. Mereka pernah dipanggil dan ikut serta dalam sejumlah laga atau pemusatan latihan, namun hanya jadi pemain di bangku cadangan.
Nagelsmann mengatakan, Baumann akan diberi kesempatan tampil. Ia merupakan kiper ketiga Jerman pada Piala Eropa 2024 lalu, setelah Manuel Neuer dan Ter Stegen.
"Olli pantas mendapat kesempatan tampil di laga internasional," ucap Nagelsmann, dikutip
DPA, Jumat (4/10).
Di luar posisi kiper, nyaris tak ada kejutan berarti dalam daftar pemain Jerman dipanggil kali ini. Di antaranya Serge Gnabry yang kembali dipanggil Nagelsmann usai tak masuk skuad Euro 2024.
Jerman dijadwalkan bertandang ke Zenica untuk melawan Bosnia pada 11 Oktober 2024. Dilanjutkan dengan menjamu Belanda di Munich 3 hari kemudian.
Berikut daftar skuad Jerman:
Kiper: Oliver Baumann (Hoffenheim), Janis Blaswich (Red Bull Salzburg), Alexander Nübel (VfB Stuttgart).
Defender: Waldemar Anton (Borussia Dortmund), Benjamin Henrichs (RB Leipzig), Joshua Kimmich (Bayern Munich), Robin Koch (Eintracht Frankfurt), Maximilian Mittelstädt (VfB Stuttgart), David Raum (RB Leipzig), Antonio Rüdiger (Real Madrid), Nico Schlotterbeck (Borussia Dortmund), Jonathan Tah (Bayer Leverkusen).
Midfielder: Robert Andrich (Bayer Leverkusen), Chris Führich (VfB Stuttgart), Pascal Groß (Borussia Dortmund), Jamal Musiala (Bayern Munich), Alexander Pavlovi? (Bayern Munich), Angelo Stiller (VfB Stuttgart), Florian Wirtz (Bayer Leverkusen).
Striker: Serge Gnabry (Bayern Munich), Kai Havertz (Arsenal), Deniz Undav (VfB Stuttgart), Tim Kleindienst (Borussia Mönchengladbach).
BERITA TERKAIT: