Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Shin Tae-yong Bertekad Akhiri Catatan Buruk Tim Garuda di Kandang Vietnam

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Senin, 25 Maret 2024, 15:41 WIB
Shin Tae-yong Bertekad Akhiri Catatan Buruk Tim Garuda di Kandang Vietnam
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bertekad memberikan kemenangan pertama Indonesia di kandang Vietnam dalam 20 tahun terakhir/PSSI
rmol news logo Misi besar dibawa pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat menghadapi Vietnam di kandang lawan, Stadion My Dinh, Hanoi, pada Selasa malam besok (26/3). Misi itu adalah membawa Indonesia kembali meraih kemenangan di Hanoi.

Maklum, sudah 20 tahun Indonesia tak bisa meraih kemenangan saat berlaga di Hanoi. Kemenangan terakhir Tim Garuda diraih pada fase grup Piala AFF 2004, atau dulu bernama Piala Tiger.

Dalam laga yang berlangsung 11 Desember 2004 itu, Indonesia memetik kemenangan 3-0 atas Vietnam. Gol Indonesia dicatatkan oleh Mauly Lessy, Boaz Solossa, dan Ilham Jaya Kesuma.

Sejak saat itu, dalam 5 pertandingan yang digelar di Stadion My Dinh, Indonesia selalu gagal meraih kemenangan. Hanya bisa meraih 3 kali imbang dan 2 kekalahan.

Rekor buruk itulah yang oleh Shin Tae-yong akan coba diakhiri.

"Statistik itu lahir untuk dipecahkan, diubah. Kami tak menang melawan Vietnam di My Dinh dalam 20 tahun. Tapi, kali ini saya yakin kami akan memecahkan rekor jelek itu," ujar Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang pertandingan, Senin (25/3).

"Pertandingan besok yang paling penting untuk kami tahun ini. Kami akan mencoba yang terbaik. Kami ke sini untuk menang," sambungnya.

Bersama Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sudah meraih sejumlah catatan apik. Dia mengantarkan Timnas senior lolos ke babak gugur Piala Asia untuk pertama kalinya. Pun meloloskan Timnas U-23 ke putaran final Piala Asia U-23 2024. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA