Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Korban Kecelakaan Tunggal Ditangkap Kedapatan Bawa Ganja

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Sabtu, 15 Juli 2023, 03:21 WIB
Korban Kecelakaan Tunggal Ditangkap Kedapatan Bawa Ganja
Pelaku MF saat diamankan di Mapolresta Banda Aceh/Ist
rmol news logo Satresnarkoba Polresta Banda Aceh mengamankan seorang mahasiswa salah Universitas di Banda Aceh berinisial MF (22) karena kedapatan menyimpan satu bungkusan ganja.

Penemuan barang haram tersebut terjadi saat MF mengalami kecelakaan lalulintas (laka lantas) tunggal di Jalan Seulawah Gampong Neusu, pada Kamis sore (13/7).

"Petugas mendapat barang haram tersebut dari dalam tas pelaku," ujar Kasat Narkoba Polresta Banda Aceh, AKP Ferdian Chandra, dikutip Kantor Berita RMOLAceh, Jumat (14/7).

Setelah ditangkap oleh anggota Polsek Baiturrahman, kemudian pelaku beserta barang bukti berupa satu bungkusan sisa Ganja diserahkan ke pihak Satresnarkoba Polresta Banda Aceh.

Kepada polisi, MF mengaku ganja kering seberat 49 gram dia peroleh dari temannya yang berinisial OO. Saat ini OO masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).

"Dibeli seharga Rp 50 ribu," kata Ferdian.

Selain mengamankan pelaku dan barang bukti ganja, Polisi juga mengamankan satu unit handphone dan sepeda motor jenis Yamaha MX yang dipergunakan oleh pelaku. Akibat perbuatannya, tersangka terancam Pasal 111 ayat (1) Jo Pasal 127 ayat (1) UU 35/2009 tentang Narkotika.

"Saat ini, tersangka beserta barang bukti diamankan ke Sat Resnarkoba Polresta Banda Aceh guna pengusutan lebih lanjut," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA