Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Rocky Gerung: Demi Keseimbangan Ekologi, Mega Benar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Selasa, 17 Januari 2023, 21:19 WIB
Rocky Gerung: Demi Keseimbangan Ekologi, Mega Benar
Hersubeno Arief dan Rocku Gerung/Net
rmol news logo Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri disarankan untuk terus mengomeli Joko Widodo sekeras-kerasnya. Bahkan jika perlu, Megawati memanggil Jokowi sebagai petugas partai lantaran tidak paham soal etika lingkungan.

Hal itu disampaikan oleh pengamat politik, Rocky Gerung saat berbincang dengan wartawan senior Hersubeno Arief dalam video yang diunggah di kanal YouTube Rocky Gerung Official berjudul "Setelah Marah ke Jokowi, Sekarang Megawati Ngamuk: Tulis Ya Ibu Mega Ngamuk!" pada Selasa (17/1).

"Kan kemarin juga di dalam pidato beliau, yang menimbulkan kehebohan itu, Ibu Mega mengatakan bahwa rawatlah lingkungan. Jadi isu lingkungan kuat sekali dalam pidato Ibu Mega. Dia konsisten itu, dan ambil niat untuk memarahi lagi Jokowi," ujar Rocky seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL, Selasa malam (17/1).

Karena menurut Rocky, Bali sudah terlalu dieksploitasi untuk kepentingan devisa melalui turis. Padahal, rakyat Bali tidak memperoleh hal yang signifikan dari pariwisata tersebut.

Sementara jika ditambah bandara lagi, artinya akan ada kebisingan di pulau Bali. Apalagi di sisi Utara, terdapat pertanian anggur, bahkan suaka lumba-lumba atau Paus.

"Jadi lepas dari soal kebutuhan investasi, Mega betul. Mega menganggap bahwa Bali terlalu dieksploitir. Sementara pulau-pulau lain justru ditelantarkan. Jadi demi keseimbangan ekologis, Mega benar," katanya.

"Jadi Ibu Mega, ya udah omelin sekeras-kerasnya lagi Pak Jokowi, dan kalau bisa panggil sebagai kader. Kok nggak paham tentang etika lingkungan," pungkas Rocky. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA