Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tidak Ada Asap dan Kebakaran di Hotel Borobudur, Penyebar Hoax akan Dilaporkan ke Polisi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jonris-purba-1'>JONRIS PURBA</a>
LAPORAN: JONRIS PURBA
  • Minggu, 28 Agustus 2022, 21:04 WIB
Tidak Ada Asap dan Kebakaran di Hotel Borobudur, Penyebar Hoax akan Dilaporkan ke Polisi
Ilustrasi
rmol news logo Manajemen Hotel Borobudur, Jakarta, akan melaporkan ke polisi pihak yang telah menyebarkan hoax mengenai kebakaran di hotel itu malam ini (Minggu, 28/8). Kabar bohong ini dipicu oleh story akun Instagram @andu.vrg berupa video berdurasi 11 detik. Dalam posting itu, terdengar suara yang mengatakan ada asap di atas Hotel Borobudur.

Si pemilik akun mengaitkan video pendek itu dengan tiga akun Instagram lainnya, yakni @jakarta.terkini, @jakartabarat24jam, dan @info.jakartabarat.

Kabar mengenai kebakaran di Hotel Borobudur itu pun segera viral dan menjadi perbincangan di kalangan masyarakat, termasuk media.

Director of Communications Hotel Borobudur, Karina Eva Poetry, telah membantah kabar itu dalam keterangannya beberapa saat lalu.

“Terkait tersebarnya berita hoax mengenai kebakaran yang terjadi di Hotel Borobudur Jakarta malam ini, Minggu 28 Agustus 2022, kami memastikan bahwa hal tersebut tidak benar,” ujarnya.

“Hotel Borobudur Jakarta tidak mengalami kebakaran apapun dan dalam keadaan baik-baik saja,” sambungnya.

Dia mengimbau agar tamu yang menginap dan berkunjung tidak perlu khawatir karena kabar itu.

“Dan kami akan menindak tegas pelaku penyebar berita hoax ini,” masih katanya.

Pada bagian akhir penjelasannya, dia kembali menekankan bahwa tidak ada kumpulan asap ataupun kebakaran di Hotel Borobudur Jakarta.

"Kabar bohong ini sangat berbahaya mengingat jarak Hotel Borobudur cukup dekat dengan Istana Negara dan kantor lembaga pemerintah lainnya.

"Kabar bohong ini bila tidak segera diluruskan dapat menimbulkan kepanikan yang bisa sangat merepotkan. Hotel Borobudur Jakarta juga akan melaporkan ke pihak berwajib pihak-pihak yang menyebarluaskan berita bohong ini," demikian ditegaskannya. rmol news logo article
EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA