Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Polri Pantau Eskalasi Partai Demokrat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Senin, 08 Maret 2021, 17:05 WIB
Polri Pantau Eskalasi Partai Demokrat
Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono/Net
rmol news logo Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) terus memantau eskalasi dinamika yang terjadi pada Partai Demokrat. Hal ini sesuai dengan tugas pokok (tupok) Polri dalam pasal 13 UU 2/2o02 yakni memelihara Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).

"Oleh karena itu, Polri senantiasa memantau daripada permasalahan internal PD, tentunya apabila ini berdampak pada situasi Kamtibmas, Polri telah siap untuk mengantisipasinya,"  kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono kepada wartawan di Mabes Polri, Jakarta, Senin (8/3).

Sebelum kegiatan yang diklaim sepihak sebagai Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di Sibolangit, Deli Serdang, dua kelompok massa bentrok di luar arena KLB.

Adapun hingga saat ini, pasca Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Partai Demokrat versi KLB Deli Serdang, internal Demokrat terus bergolak.

Hari ini, Ketua Umum Partai Demokrat hasil Kongres ke-5 Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama 34 Ketua DPD road show melakukan pertemuan dengan Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham), Komisi Pemilihan Umum (KPU) hingga Menko Polhukam Mahfud MD. Saat roadshow bersama pengurus, terlihat massa simpatisan Partai Demokrat mengiringi mereka. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA