Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kapolri Pimpin Upacara Sertijab Dan Korps Kenaikan Pangkat 19 Pati

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Kamis, 04 Maret 2021, 12:42 WIB
Kapolri Pimpin Upacara Sertijab Dan Korps Kenaikan Pangkat 19 Pati
Upacara sertijab dan korps kenaikan pangkat 19 Pati di Rupatama Mabes Polri/Ist
rmol news logo Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara serah terima jabatan atau Sertijab dan korps kenaikan pangkat terhadap 19 Perwira Tinggi (Pati) Polri di Rupatama Mabes Polri dengan menerapkan protokol kesehatan.

“Pada hari ini Kapolri memimpin serah terima jabatan beberapa pejabat di lingkungan Polri dan sekaligus juga menerima laporan kenaikan pangkat beberapa perwira tinggi,” kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis (4/3).

Terdapat tujuh posisi yang diserahterimakan dari pejabat lama ke pejabat baru. Antara lain, Koorsahli Kapolri dari Irjen Nana Sudjana kepada Irjen Martuani Sormin. Lalu, Kapolda Sumatera Utara dari Irjen Martuani Sormin diserahterimakan kepada Irjen Panca Putra.

Lalu Kapolda Sulawesi Utara dari Irjen Panca Putra kepada Irjen Nana Sudjana. Kemudian Kapolda Lampung Irjen Purwadi kepada Irjen Hendro dan terakhir jabatan Kapolda Papua dari Komjen Paulus Waterpauw kepada Irjen Matius Fakiri.

Adapun 19 Pati yang mendapat kenaikan pangkat antara lain dari Irjen ke Komjen sebanyak satu orang yakni Komjen Paulus Waterpauw yang kini menjabat sebagai Kabaintelkam.

Brigjen ke Irjen empat orang, antara lain; Irjen Mathius D Fakhiri, Irjen Syahardiantono, Irjen Suryanbodo Asmoro dan Irjen Abdul Kadir.

Lalu dari pangkat Kombes naik menjadi Brigjen tujuh orang mereka adalah, Brigjen Eko Rudi Sudarto, Brigjen Pipit Rismanto, Brigjen M Mustaqiem, Brigjen Hariyanto, Brigjen Ahmad Alwi, Brigjen Rudi Hartono dan Brigjen Samudi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA