Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Amankan Samba Tour De Borobudur 2019, Polda Jateng Kerahkan 3.500 Personel

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Minggu, 27 Oktober 2019, 05:25 WIB
Amankan Samba Tour De Borobudur 2019, Polda Jateng Kerahkan 3.500 Personel
Samba Tour De Borobudur akan digelar pada 2-3 November mendatang/Net
rmol news logo Kepolisian Daerah Jawa Tengah (Polda Jateng) terus menggelar persiapan terkait pengamanan ajang Samba Tour De Borobudur (TDB) XIX 2019. Di antaranya dengan menggelar rapat koordinasi dengan 11 wilayah jajaran Polda Jateng yang dilakukan secara Video Conference, Sabtu (26/10).
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Kepala Biro Operasi Polda Jateng, Kombes Haryanto, melalui Kepala Bagian Pembinaan Operasional Biro Operasi Polda Jateng, AKBP Artanto, mengatakan ada beberapa titik wilayah yang menjadi fokus untuk mendapat pengamanan ekstra.

"Terutama di etape wilayah Demak dan Grobogan. Karena di situ akan ada perlombaan bagi peserta TDB 2019. Selain itu, kami juga fokus pada start dan finis nantinya," kata Artanto di sela-sela rapat, dikutip Kantor Berita RMOLJateng.

Selain beberapa fokus tersebut, Artanto mengatakan sepanjang rute TDB 2019, akan dijaga oleh personel dari unsur Polda Jateng dan 11 wilayah di bawah jajaran Polda Jateng.

"Kami estimasikan kekuatan personel yang akan kami kerahkan sedikitnya 3.500 orang. Dari Polda dan 11 Polres,"tegas dia.

Kepada masyarakat, Artanto meminta agar selama gelaran TDB 2019 dapat memberikan ruang bagi para peserta yang melintas. Menurutnya, gelaran spektakuler tersebut dapat terselenggara dengan lancar apabila mendapatkan dukungan juga dari masyarakat.

Sementara itu, Koordinator kegiatan BTN Tour de Borobudur Hendra Dharmanto mengungkapkan, ajang Tour de Borobudur memiliki jarak tempuh hingga mencapai 250 kilometer.

Pesta bersepeda terbesar di Jawa Tengah yang digelar 2-3 November 2019 mendatang itu akan diikuti beberapa tokoh negara dan peserta dari mancanegara.

"Kami mengajak sedikitnya 1.700 peserta untuk meramaikan ajang ini. Bukan hanya dari dalam negeri saja, peserta luar negeri juga ingin ikut meramaikannya," papar Hendra.

Rute yang akan dilalui oleh TDB 2019 adalah mulai dari Kota Semarang menuju Demak kemudian Grobogan, lalu ke Kabupaten Semarang, Salatiga, Boyolali, dan The Tjolomadue Karanganyar pada hari pertama.

Pada hari kedua, rute yang akan dilintasi peserta dimulai dari Tjolomadue menuju Klaten, dan berakhir di Borobudur, Magelang.

"Kami juga didukung Forkompinda di setiap wilayah yang dilewati. Harapannya semoga bisa berlangsung aman dan sukses seperti tahun-tahun sebelumnya,” tandas Hendra. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA