Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kemlu Imbau WNI Di Arab Saudi Tetap Tenang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Selasa, 05 Juli 2016, 08:02 WIB
Kemlu Imbau WNI Di Arab Saudi Tetap Tenang
rmol news logo Tak ada warga negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban serangkaian aksi bom bunuh diri yang melanda Arab Saudi kemarin.

Bom menyasar tiga lokasi, yaitu dekat konsulat Amerika Serikat di kota Jeddah, dekat sebuah masjid di Qatif, dan dekat Masjid Nabawi, Madinah.

"KBRI Riyadh dan KJRI Jeddah belum menerima informasi adanya WNI yang menjadi korban," demikian informasi yang dilansir akun Twitter resmi Kementerian Luar Negeri RI pagi ini.

Disebutkan, situasi saat ini di Saudi pada umumnya berjalan normal. Namun terdapat beberapa penjagaan ketat di sekitar lokasi ledakan.

"KBRI Riyadh&KJRI Jeddah himbau agar WNI di Arab Saudi tetap tenang, waspada&jaga keamanan pribadi, hindari lokasi yg dpt jd target terror," cuit @Portal_Kemlu_RI. [zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA