Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Disindir Ahok Ketum Partai Tak Punya Suara, Yusril Santai

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Sabtu, 09 April 2016, 08:48 WIB
Disindir Ahok Ketum Partai Tak Punya Suara, Yusril Santai
net
rmol news logo Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyindir bakal calon pesaingnya dalam Pilgub Jakarta 2017 Yusril Ihza Mahendra. Ahok menyebut Yusril ketua umum parpol yang tidak punya suara.

Sebab, Ketua Umum Partai Bulan Bintang itu mendaftar ke partai lain untuk mendapat tiket maju dalam Pilgub Jakarta. PBB sendiri tak mempunyai kursi di DPRD DKI Jakarta.

Tercatat, Yusril melalui Duta Koordinator Yusril telah mendaftar penjaringan Gerindra dan penjaringan PDIP. Rencananya Yusril juga akan mendaftar penjaringan Demokrat.

Yusril tak mempersoalkan sindiran Ahok tersebut.

"Tidak masalah kok. Saya menghormati kedaulatan dan prosedur yang ditentukan oleh masing-masing partai dalam proses pencalonan gubernur DKI," ujar Yusril saat dihubungi, seperti dikutip dari RMOLJakarta (Sabtu, 9/4).

"Karena saya salah seorang bakal calon dan kebetulan pula saya adalah Ketua Umum salah satu parpol, maka saya harus mengikuti mekanisme yang ditentukan, tanpa kecuali," tambahnya.

Mantan Menkumham itu kembali menegaskan tidak ada masalah dengan hal tersebut. Meski dirinya mengakui sudah ada pembicaraan secara informal dengan masing-masing pimpinan parpol.

Mengenai dirinya mendaftar penjaringan kesejumlah parpol, Yusril mengaku itu bagian dari diplomasi.

"Ini adalah bagian dari diplomasi saya dalam menggalang dan menyatukan partai-partai dalam mencapai suatu tujuan. Kalau ini berhasil, ini juga baik dalam upaya menegakkan demokrasi di negeri kita," tutupnya. [zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA