Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Margiono: Presiden Jokowi Sudah Betul-Betul Hadir

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Selasa, 09 Februari 2016, 11:13 WIB
Margiono: Presiden Jokowi Sudah Betul-Betul Hadir
joko widodo dan margiono/net
rmol news logo Puncak acara peringatan Hari Pers Nasional yang berlangsung di Resost Mandalika, Lombok Tengah, hari ini (Selasa, 9/2) kian meriah dengan hadirnya Presiden Joko Widodo beserta ibu negara, Iriana.

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Margiono pun mengucapkan terima kasih dan meminta tidak ada lagi yang bertanya atau khawatir Presiden Jokowi kembali absen.

"Karena presiden sudah betul-betul hadir," ujar Margiono yang sontan disambut gelak tawa para tamu undangan acara puncak HPN 2016.

Tak lupa dia menyampaikan terima kasih kepada semua pihak, baik pemerintah pusat, daerah dan kalangan swasta, yang turut berkontribusi untuk menyukseskan acara HPN 2016 yang dipusatkan di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat. Dalam sepekan pelaksanaan rangkaian kegiatan HPN 2016 ini, ada banyak kegiatan.

"44 kegiatan berlangsung dalam satu minggu," jelasnya.

Di antaranya pameran di Lombok City Center, kegiatan operasi katarak terhadap 300 pasien, dan penghijauan dengan menanam 3 ribu pohon mangrove di Lombok International Airport, Praya.

"Kemarin kami juga melakukan budaya diaolog dengan memberikan anugerah kebudayaan kepada delapan bupati/walikota," katanya seraya berharap kepada Mendikbud untuk bisa menggelar acara semacam itu menjadi agenda tahunan.

Pada pelaksanaan HPN tahun ini, masih kata Margiono, karya tulis yang masuk untuk dilombakan dalam Anugerah Adinogeoro juga semakin banyak. Salah satu pemenang untuk kategori foto, adalah, foto Presiden sedang menangis saat meninjau hutan kebakaran bersama Panglima TNI dan Kapolri.

Ia juga menyebutkan bahwa kegiatan Sail of Journalist yang tak hanya diikuti oleh wartawan dan tokoh pers, tapi juga Menkominfo Rudiantara, dua pimpinan DPD Farouk Muhammad dan AM Fatwa serta dua perwira TNI AL Brigjen M. Zainuddin dan Tommy Basari Natagera.

Bahkan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menyempatkan hadir selama beberapa jam dengan menyusul KRI Makassar yang telah berlayar dengan menggunakan helikopter. Selama satu jam, Panglima TNI berdialog dengan para peserta.

Tak lupa, Margiono menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Indonesia kalau ada kekeliruan dan kesalasan yang dibuat insan pers selama memberikan informasi.[wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA