Partai Nasdem memaklumi tidak dilibatkan Joko Widodo dalam penentuan staf Kantor Transisi. Karena bagi mereka, itu merupakan hak calon presiden terpilih tersebut. Lagi pula, tidak perlu segala sesuatunya partai koalisi ikut mendiskusikan.
Demikian disampaikan Sekjen Nasdem Patrice Rio Capella Senin malam (4/8). (Baca juga:
Ini Fungsi Kantor Transisi Jokowi)
Karena itu, Nasdem menyambut baik penunjukan Rini Mariani Soemarno sebagai Kepala Staf Kantor Transisi. Menurutnya, mantan Memperindag itu mempunyai kapastitas untuk menduduki posisi tersebut.
Selain Rini M Soemarmo, Jokowi juga menunjuk Andi Widjajanto, Hasto Kristiyanto, Anies Baswedan dan Akbar Faizal sebagai deputi. Meski politikus Nasdem Akbar Faizal masuk dalam kantor transisi, Rio memastikan itu bukan perwakilan partai.
Yang jelas, Rio menambahkan, Kantor Transisi ini hanya sekadar bagaimana ketika masuk di pemerintahan baru nanti, Jokowi dan kabinet paham yang mendatang seperti apa dan bisa berkesinambungan dengan pemerintahan SBY saat ini.
[zul]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: