Hadir dalam kesempatan itu juru kampanye, mantan Panglima TNI Jenderal TNI (Purn) Joko Santoso dan anggota DPR RI dari Partai Demokrat Mayjen TNI (Purn) Yahya Sachawiria.
Dalam orasinya, Joko Santoso memuji semangat relawan, sama dengan semangat Prabowo. “Ada nuasa kebatinan antara relawan dan Pak Prabowo, yakni sama-sama semangat untuk memenangkan Pilpres 2014 ini,†tandasnya.
Joko optimis, Prabowo akan mampu menciptakan stabilitas nasional yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk kenyamanan bagi umat beragama.
“Saya yakin Prabowo-Hatta pasti menang, dan akan membuat rasa aman dan nyaman rakyat bangsa ini, berdasarkan naluri intelijen dan kemiliterannya. Pak Prabowo teruji kepintaran dan ketegasannya serta ketegasannya, merupakan modal utama untuk memimpin bangsa ini,†ungkapnya.
Selain itu, mantan Danjen Kopassus itu pemimpin yang progresif, kerjanya selalu terbukti. "Semua kinerja Pak Prabowo bisa dilihat saat menjadi prajurit. Untuk itu, mari kita sama-sama mendukung dan memenangkan pasangan nomor satu Prabowo-Hatta,†tegasnya.
[zul]
BERITA TERKAIT: