Nasaruddin Umar: Wa Allahu A'lam

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ruslan-tambak-1'>RUSLAN TAMBAK</a>
LAPORAN: RUSLAN TAMBAK
  • Jumat, 22 Juni 2012, 15:48 WIB
Nasaruddin Umar: <i>Wa Allahu A'lam</i>
nasaruddin umar/ist
RMOL. Wakil Menteri Agama Nasaruddin Umar mengimbau semua pihak tidak mengkait-kaitkan kabar korupsi dalam pengadaan Al Quran oleh Dirjen Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama.

"Jangan dibawa masalah ini ke isu yang lain," kata Nasaruddin kepada media di kantor Kementerian Agama, Jakarta Pusat (Jumat, 22/6).

Nmaun, Nasaruddin tidak menjelaskan apakah saat ini kabar tersebut sudah dimanfaatkan oleh pihak-pihak tertentu untuk menggeser posisinya.

"Wa Allahu a'lam," jawabnya.

KPK menduga miliaran rupiah uang negara bocor dalam pengadaan Al Quran itu. Ketua KPK Abraham Samad mengakui jika dugaan korupsi ini sudah hampir bisa ditingkatkan ke penyidikan, atau dengan kata lain akan ada tersangkanya.[dem]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA