Karena itu, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) ke II di kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh 9, Jakarta Pusat (Minggu, 5/6). Rakornas ini diikuti oleh jajaran pengurus DPP, DPW dan DPC seluruh tanah air.
"Tujuan Rakornas salah satunya adalah untuk menyiapkan setiap berkas persyaratan untuk verifikasi partai ke Kementrian Hukum dan HAM. Sekarang data verifikasinya baru 85 persen. Dua hari ke depan bisa selesai 100 persen, bisa lengkapi data-data yang belum lengkap," kata Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar, saat membuka Rakornas.
Dengan begitu, Muhamin berharap partainya segera bisa mendaftar ke Kementrian Hukum dan HAM sebagai partai peserta pemilu 2014.
"Agenda rapat kita juga adalah mengkaji dan mengevaluasi jejak-jejak kerja untuk melihat konstituen PKB," kata Cak Imin, panggilan Muhaimin.
[yan]
BERITA TERKAIT: