PDIP Gelar Rakor Bidang Politik dan Hubungan Antarlembaga Besok

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/dede-zaki-mubarok-1'>DEDE ZAKI MUBAROK</a>
LAPORAN: DEDE ZAKI MUBAROK
  • Minggu, 27 Maret 2011, 13:54 WIB
PDIP Gelar Rakor Bidang Politik dan Hubungan Antarlembaga Besok
PUAN MAHARANI/ist
RMOL. PDI Perjuangan harus bisa melakukan penajaman strategi jangka pendek dan jangka panjang dengan tujuan menyejahterakan rakyat lewat memenangkan dan suksesnya Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilu Kada) seluruh Indonesia serta kembalinya PDI Perjuangan sebagai pemenang Pemilu Legislatif dan Pilpres tahun 2014.

Demikian disampaikan Ketua DPP Bidang Politik dan Hubungan Antarlembaga PDIP Perjuangan, Puan Maharani, di Jakarta, hari ini (Minggu, 27/3).

Puan mengatakan itu sehubungan dengan pelaksaan rapat koordinasi bidang Politik dan Hubungan Antarlembaga PDI Perjuangan yang akan digelar di kantor DPP PDI Perjuangan, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, besok, (Senin, 28/3).

Puan menjelaskan, titik tolak Rakorbid ini adalah penajaman agenda gerakan partai di bidang politik dan hubungan antarlembaga. Karena dia menekankan, kedua aspek tersebut merupakan urat nadi dari keberadaan sebuah partai politik.

Menurut Puan, bila di bidang politik, PDIP ingin memenangkan Pemilukada dan Pemilu 2014, sedangkan di Bidang Hubungan Antarlembaga, penajaman agenda dilakukan agar PDI Perjuangan mampu menjalin hubungan yang baik dengan seluruh lembaga, baik lembaga negara yang formal maupun lembaga non-formal lainnya lewat komunikasi intensif serta sikap kritis konstruktif agar tiap lembaga tetap berjalan dalam koridor konstitusi yang telah digariskan.

"Hal tersebut adalah bagian dari wujud aktualisasi gerakan partai," tegasnya.

Pada acara yang mengambil tema "Satukan Visi untuk Menang" ini, akan dibuka secara langsung oleh Ketua Umum PDI Perjuanga, Megawati Soekarnoputri.

Sedangkan untuk memperluas cakrawala politik peserta, Ketua Mahkamah Konstitusi, Moh. Mahfud MD dan pengamat politik dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia,  Ikrar Nusa Bhakti Pengamat akan hadir sebagai pembicara. [zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA