Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Usai Retreat, Kabinet Merah Putih Harus Kerja Wujudkan Visi Misi Presiden Prabowo

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Selasa, 29 Oktober 2024, 09:25 WIB
Usai Retreat, Kabinet Merah Putih Harus Kerja Wujudkan Visi Misi Presiden Prabowo
Presiden Prabowo Subianto/Net
rmol news logo Setelah Presiden Prabowo Subianto menggembleng para menteri Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang, Jawa Tengah, diharapkan membuahkan hasil pada kinerja kabinet.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin berpandangan bahwa spirit kebersamaan dan sinergitas yang ditekankan Prabowo kepada para menteri harus ditunjukkan melalui kerja-kerja nyata kementerian. 

"Prabowo punya niat tulus menggembleng para menterinya untuk bersatu bergotong-royong sama-sama sinergi membangun bangsa dalam 5 tahun ke depan," kata Ujang kepada RMOL, Selasa 29 Oktober 2024. 

Sebab, kata Ujang, di masa lalu banyak menteri yang tidak kenal satu dengan yang lainnya bahkan rakyat Indonesia pada umumnya. 

"Ego sektoral, banyak menteri yang masing-masing kerjanya, ke depan harusnya tidak lagi begitu," kata Dosen Ilmu Politik Universitas Al-Azhar Indonesia ini. 

Atas dasar itu, Ujang menegaskan bahwa para menteri di kabinet ke depan harus mengejawantahkan visi misi Presiden Prabowo. 

"Antar kementerian harus bersinergi untuk bisa mengimplementasikan visi misi dan program Prabowo," pungkasnya.

Para menteri, Wakil Menteri, Kepala Badan, Utusan Khusus hingga Staf Khusus Presiden telah menjalani kegiatan pembekalan di komplek Akademi Militer (Akmil), Magelang, Provinsi Jawa Tengah, pada 25-27 Oktober 2024.

Dalam kegiatan Retreat Kabinet Merah Putih di Magelang itu, para pembantu presiden mendapatkan gemblengan berupa materi tentang bernegara dan pemerintahan, termasuk materi penting soal pencegahan korupsi.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA