Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

DPRD Dipimpin Khoirudin Dkk, Dailami Ingin Sinergisitas Makin Baik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Minggu, 06 Oktober 2024, 15:39 WIB
DPRD Dipimpin Khoirudin Dkk, Dailami Ingin Sinergisitas Makin Baik
Senator Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Dailami Firdaus/Ist
rmol news logo Sinergitas antara DPRD DKI Jakarta dengan Senator DPD RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) DKI Jakarta bisa semakin baik.

Demikian harapan Senator Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Dailami Firdaus menanggapi pelantikan pimpinan DPRD DKI Jakarta periode 2024-2029 pada Jumat (4/10).

Politikus PKS Khoirudin menjabat Ketua DPRD DKI Jakarta. Ia akan didampingi empat Wakil Ketua DPRD yakni, Ima Mahdiah (PDIP), Rani Mauliani (Gerindra), Basri Baco (Golkar), dan Wibi Andrino (Nasdem).
 
"Jakarta menghadapi peluang dan tantangan ke depan. Sebagai Senator dari Dapil DKI Jakarta, saya siap berkolaborasi dengan DPRD memberikan yang terbaik untuk Jakarta," kata Dailami dalam keterangannya, Minggu (6/10).

Dailami menggagas perlunya pertemuan rutin bersama antara unsur DPRD, DPD RI, dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Terlebih, silaturahmi sangat bagus dan sesuai dengan ajaran Islam.

"Bisa juga dikemas dalam bentuk Coffee Time. Tidak perlu terlalu formal, tapi banyak gagasan dan ide yang dibahas untuk kemajuan Jakarta," kata Dailami.

Ia meyakini, pimpinan DPRD DKI Jakarta periode 2024-2029 dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan memberikan manfaat nyata untuk warga Jakarta.

"Saya optimistis, Jakarta akan semakin maju dan bermartabat lagi ke depan. Tidak kalah penting, sejahtera warganya," pungkas Dailami. rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA