Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

All Out Dukung Bima Arya di Pilgub Jabar, PAN Kota Bogor Targetkan 84,5 Persen Kemenangan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Kamis, 16 Mei 2024, 16:39 WIB
<i>All Out</i> Dukung Bima Arya di Pilgub Jabar, PAN Kota Bogor Targetkan 84,5 Persen Kemenangan
DPD PAN Kota Bogor saat menjamu kedatangan Bima Arya/RMOLJabar
rmol news logo Pengurus DPD PAN Kota Bogor bakal all out mendukung Bima Arya pada kontestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2024. Bahkan seluruh kader PAN siap turun mensosialisasikan mantan Wali kota Bogor dua periode itu ke masyarakat.

Ketua DPD PAN Kota Bogor, Bedjo Santoso menyampaikan, sejak awal pihaknya memang ingin mengusung Bima Arya sebagai Cagub Jabar 2024.

"Kita sudah mendengarkan bagaimana pandangan Kang Bima, dan arah Jawa Barat lima tahun ke depan, seperti masalah kesehatan, pendidikan, kesejahteraan, dan lain sebagainya," kata Bedjo, diwartakan Kantor Berita RMOLJabar, Kamis (16/5).

Setelah mendengar semua yang disampaikan Bima Arya, maka kata Bedjo, PAN Kota Bogor wajib untuk mendukungnya. Agar program-progam yang digagas Bima untuk memimpin Jawa Barat bisa terwujud.

"Langkah-langkah yang akan kita tempuh dalam waktu dekat ini tentu melakukan konsolidasi internal dengan memanfaatkan struktur partai dari DPD hingga Ranting. Kita optimalkan supaya elektabilitas dan juga kecocokan ini bisa kita capai semaksimal mungkin," ujarnya.

Bahkan, Bedjo menargetkan 84,5 persen untuk kemenangan Bima Arya di Kota Bogor.

"Kalau sementara sih dengan kinerja Kang Bima itu mencapai 84,5 persen, tentu kita (targetkan) mendekati itu, karena itu kan aspirasi masyarakat terhadap tingkat kepuasan selama Bima Arya menjabat Wali Kota Bogor. Kalau itu bisa kita wujudkan, kita enggak usah khawatir," pungkasnya. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA