Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua DPW PSI DKI Jakarta, Emka Farah Mumtaz menanggapi hasil survei Indikator Politik terbaru yang menempatkan elektabilitas PSI di angka 2,4 persen.
"Dari hasil survei Indikator, kalau kita lihat berdasarkan basis partai menurut wilayah, PSI di DKI Jakarta jadi yang terkuat karena
Kaesang Effect," kata Mumtaz dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (30/12).
Berkat keputusan memilih Kaesang sebagai Ketum PSI pula, masyarakat, khususnya pemilih muda banyak berlabuh memilih partai yang didirikan tahun 2014 ini.
"PSI jadi bahan perbincangan terus di X dan Tiktok. Setiap hari kami terima anak muda yang
login PSI. PSI justru berterima kasih kepada seluruh anak muda di Jakarta yang sudah percaya dengan PSI dan Bro Kaesang," lanjut Mumtaz.
Tak hanya
Kaesang Effect, tren PSI di DKI Jakarta juga terjadi karena
Gibran Effect, terutama setelah debat Cawapres sepekan silam.
"Gen Pak Jokowi ini ternyata gen unggulan, kapasitas dan kemampuan mereka sebagai pemimpin anak muda makin hari makin terbukti. Meroketnya elektabilitas PSI dan momen debat cawapres kemarin jadi buktinya," tutupnya.
BERITA TERKAIT: