Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Goresan Karya Chappy Hakim jadi Koleksi Baru Lanud Suryadarma

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Kamis, 28 Desember 2023, 08:22 WIB
Goresan Karya Chappy Hakim jadi Koleksi Baru Lanud Suryadarma
Kepala Pusat Studi Air Power Indonesia (PSAPI), Chappy Hakim menyumbangkan 50 buku untuk perpustakaan Lanud Suryadarma, Subang/Ist
rmol news logo Sebanyak 50 buku karya Kepala Pusat Studi Air Power Indonesia (PSAPI), Chappy Hakim kini menjadi koleksi terbaru perpustakaan Pangkalan TNI AU di Lanud Suryadarma Kalijati, Subang, Jawa Barat.

Buku yang berisi tentang kedirgantaraan itu diserahkan Chappy Hakim pada Rabu (27/12). Buku tersebut diterima langsung oleh Komandan Pangkalan Suryadarma, Marsma TNI Sapuan.

Selain seluruh perwira jajaran Lanud Suryadarma, turut hadir juga Pejabat Sementara Bupati Subang, Imran, dan sejumlah alumni STPDN.

Di samping menyerahkan buku, Chappy Hakim juga menyempatkan diri berkomunikasi dengan para Perwira Angkatan Udara yang berdinas di Lanud Suryadarma.

"Kami sempat foto bersama dan meninjau sekeliling Pangkalan Kalijati yang kini bernama Lanud Suryadarma," kata Chappy Hakim.

Chappy Hakim juga berkeliling di museum hidup tempat menyimpan beberapa jenis pesawat yang pernah mengukir sejarah TNI AU di masa lalu. Terlihat antara lain pesawat Amfibi Grumman, pesawat Gelatik, pesawat Piper Cub dan pesawat layang atau glider yang masih digunakan dalam kegiatan Aerosport di Kalijati. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA