Surat itu, dibacakan Pembina Relawan Kopi Pagi, Agus Gumiwang Kartasasmita dalam acara konsolidasi Relawan Kopi Pagi di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Sabtu (16/12).
"Saya sangat terharu mendengar surat dari relawan yang dibacakan Pak Agus," ujar Prabowo.
Kata Prabowo, surat yang berisi harapan dan tuntutan agar dia setia pada kepentingan rakyat, akan dibingkai dalam ruang kerjanya.
"Akan saya bingkai dan pajang di kantor saya. Di situ terkandung harapan dan tuntutan agar saya selalu setia pada kepentingan bangsa dan rakyat Indonesia," tuturnya.
Prabowo juga mengungkapkan kekagumannya pada relawan Kopi Pagi, dalam memilih untuk berpolitik. Politik menurutnya, bisa dipahami sebagai kehendak memperbaiki kehidupan bangsa dan rakyat.
"Itu tujuan berpolitik. Hari ini Anda semua berpolitik, Anda datang ke sini dengan kesadaran," demikian Prabowo.
Adapun Relawan Kopi Pagi yang dipimpin Hasan Nasbi, telah melakukan berbagai kegiatan, mulai dari kanvasing door to door di beberapa wilayah, hingga acara-acara yang menyasar komunitas-komunitas.
BERITA TERKAIT: