Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pengamat: Prabowo-Erick Saling melengkapi jika Berpasangan di Pilpres 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Senin, 16 Oktober 2023, 18:59 WIB
Pengamat: Prabowo-Erick Saling melengkapi jika Berpasangan di Pilpres 2024
Prabowo Subianto dan Erick Thohir/Net
rmol news logo Jika berpasangan dengan Erick Thohir, Prabowo Subianto akan menghadirkan pasangan saling melengkapi untuk bertarung di Pilpres 2024.

"Prabowo Subianto dan Erick Thohir ini bisa saling mengisi," kata Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN), Adib Miftahul dalam keterangannya, Senin (16/10).

Disampaikan Adib, latar belakang yang berbeda menjadi nilai tawar tersendiri bagi keduanya. Prabowo datang dari figur militer tegas, sementara Erick merupakan sosok sipil yang berpengalaman sebagai pengusaha dan birokrat.

Menurutnya, pengalaman Erick di bidang ekonomi karena berlatar belakang pengusaha itu, akan membantu Prabowo dalam menjalankan roda pemerintahan.

"Erick adalah seorang pengusaha luar biasa, bisa menyelesaikan pekerjaan. Saya kira ini akan menjadi kelebihannya nanti jika dipasangkan dengan Prabowo," katanya.

Selain itu, masih kata Adib, Prabowo akan mendapat dukungan dari kalangan anak muda jika berpasangan dengan Erick yang dikenal dekat dengan milenial dan Gen Z.

"Erick Thohir itu bisa menggaet pasar yang jelas, pangsa pasar milenial dan Gen Z," pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA