Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tahun Baru Islam, Gus Nabil Serukan Tidak Ada Perpecahan Jelang Pemilu 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Rabu, 19 Juli 2023, 13:19 WIB
Tahun Baru Islam, Gus Nabil Serukan Tidak Ada Perpecahan Jelang Pemilu 2024
Ketua Umum Pimpinan Pusat Pagar Nusa, M. Nabil Haroen/RMOL
rmol news logo Tahun baru Islam yang bertepatan dengan hari Rabu (19/7) diresapi sebagai momen kontemplasi dalam menjalani kehidupan, baik yang sudah dijalani selama setahun terakhir dan juga untuk masa depan.

Ketua Umum Pimpinan Pusat Pagar Nusa, M. Nabil Haroen mengatakan bahwa Tahun baru adalah momentum perbaikan, muhasabah diri, untuk mencari titik pencapaian terbaik dalam hidup.

Dalam kontes kebangsaan, pria yang karib disapa Gus Nabil ini menjelaskan bahwa  Tahun baru adalah momentum perbaikan, muhasabah diri, untuk mencari titik pencapaian terbaik dalam hidup.

Gus Nabil mengatakan bahwa semangat tahun baru Islam seharusnya mendorong umat untuk berbuat bagi kepada sesama manusia dan kepada alam semesta. Bahwa, tugas manusia itu untuk menjaga alam, menggunakan kreativitas untuk menciptakan kemaslahatan bersama.

Pria yang juga anggota Komisi IX DPR RI ini mengatakan bahwa tahun baru hijiriyyah seharusnya menjadi momentum kita semua untuk berbakti. Khidmah untuk agama dan bangsa Indonesia.

"Sebagai santri, khidmah utama untuk pesantren, Nahdlatul Ulama dan juga untuk bangsa Indonesia," jelas Nabil.

Terkait dengan tahun politik, Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) menjelaskan bahwa seluruh masyarakat harus bersama-sama menjaga Indonesia di tahun politik sekarang ini, agar tetap damai.

"Tidak ada perpecahan karena perbedaan pandangan politik. Semuanya bergerak dengan tujuan yang sama untuk negeri," pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA