Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

MPR Minta Pemerintah Atasi Kendala Membangun Karakter Anak Bangsa

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/angga-ulung-tranggana-1'>ANGGA ULUNG TRANGGANA</a>
LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA
  • Selasa, 18 Juli 2023, 02:49 WIB
MPR Minta Pemerintah Atasi Kendala Membangun Karakter Anak Bangsa
Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat/Net
rmol news logo Agar kualitas sumber daya manusia (SDM) yang tangguh di masa depan dapat terwujud, upaya membangun karakter anak bangsa harus konsisten dilakukan.

Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat menjelaskan sejatinya pemerintah sudah mengagendakan Gerakan Revolusi Mental dalam tahapan pembangunan nasional, yang merupakan bagian dari upaya membangun karakter anak bangsa.

Kata perempuan yang karib disapa Rerie ini, sejumlah kendala untuk mewujudkan karakter anak bangsa yang kuat belum sepenuhnya ditangani dengan baik.

Pada pelaksanaan Gerakan Revolusi Mental dalam sistem sosial memiliki beberapa isu strategis yang mendesak untuk ditangani segera seperti pernikahan anak, stunting, kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), dan isu ekonomi keluarga.

Catatan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA), terdapat 3.173 kasus KDRT sejak 1 Januari 2022 hingga 14 Februari 2023.

Pada akhir 2022 UNICEF menempatkan  Indonesia pada peringkat ke-8 di dunia dengan angka absolut pengantin anak sebesar 1.459.000 kasus.

Menurut Rerie, keluarga merupakan satuan masyarakat terpenting dalam proses pembentukan karakter anak bangsa. Karena, ujar Rerie, di lingkungan keluargalah pondasi karakter yang baik ditanamkan sejak dini.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA