Apel diikuti 661 personel gabungan, dipimpin Penjabat (Pj) Gubernur DKI, Heru Budi Hartono, didampingi Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto, dan Pangdam Jaya, Mayjen Mohammad Hasan.
“Saya ucapkan terima kasih kepada Kapolda dan Pangdam Jaya beserta jajaran, yang telah berinisiasi memberikan kenyamanan kepada masyarakat,” kata Heru, dikutip Minggu (14/5).
Heru mengingatkan, ada tiga hal yang harus jadi modal utama bagi seluruh personel gabungan dalam menjalankan tugas, yakni solidaritas, komunikasi dan antisipatif.
Khusus masalah antisipatif, kata Heru, tiga hal dasar yang harus diterapkan secara bersamaan adalah hukum, realita dan isu politis. Jika tiga hal dasar itu diterapkan dalam antisipatif, maka bisa mengambil keputusan atau tindakan yang positif.
"Jakarta jadi barometer. Maka kita utamakan keamanan ibu kota dengan bersinergi bersama Polri dan TNI. Saya yakin kita bisa menunjukkan bahwa Jakarta aman. Tugas kita ke depan semakin berat karena memasuki masa Pileg dan Pilpres,” kata Heru.
BERITA TERKAIT: