Bertekad Usung Cagub pada 2024, Demokrat Aceh Targetkan Raih 13 Kursi DPRA

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Rabu, 09 Februari 2022, 17:52 WIB
Bertekad Usung Cagub pada 2024, Demokrat Aceh Targetkan Raih 13 Kursi DPRA
Ketua Demokrat Aceh, Muslim, usai pembukaan Muscab/RMOLAceh
rmol news logo Partai Demokrat Aceh punya 2 target besar pada Pemilu 2024 mendatang. Pertama adalah mampu meraih 13 kursi Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Aceh pada pemilihan legislatif (Pileg) 2024.

"Sehingga Partai Demokrat Aceh nanti bisa mengusung calon gubernur dan calon wakil gubernur Aceh pada Pilkada 2024," kata Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat Aceh, Muslim, usai membuka Musyawarah Cabang (Muscab) Serentak Partai Demokrat gelombang pertama, dikutip Kantor Berita RMOLAceh, Rabu (9/2).

Muslim menambahkan, untuk Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Kabupaten dan Kota juga menargetkan paling mininal 77 kursi legislatif se-Aceh. Untuk itu, setiap kabupaten dan kota akan terus mengupayakan peningkatan jumlah kursi.

Kemudian, lanjut Muslim, untuk DPR RI daerah pemilihan (dapil) Aceh saat ini sudah memiliki dua kursi. Ke depan Partai Demokrat akan berupaya meraih empat kursi.

Menurut Muslim, keberadaan Partai Demokrat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Aceh. Begitu juga ada kewajiban partai, sesuai arahan ketua umum, untuk memperpanjang dana otonomi khusus Aceh.

"Karena ini suatu amanah yang diberikan oleh masyarakat Aceh yang harus kita perjuangkan untuk perpanjangan dana otonomi khusus," tandas Muslim. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA