Syaikhu sempat galau karena dicalonkan juga oleh PKS untuk menjadi wakil gubernur (Wagub) DKI Jakarta mendampingi Anies Baswedan yang sudah lama menjomblo.
Meski telah terpilih dan sudah dilantik menjadi anggota DPR RI, Ahmad Syaikhu mengaku siap jika dirinya dibutuhkan dan diminta untuk menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta.
"Kalau memang serius, dibahas dan saya harus maju dan partai memerintahkan saya di DKI, saya tinggal mundur," ungkap Syaikhu dalam keterangannya, Selasa (1/10).
Sejauh ini, lanjut Syaikhu, hak kursi Cawagub DKI masih dipegang oleh PKS selaku Partai pengusung Anies Baswedan-Sandiaga Uno dalam Pilkada DKI 2017.
Dua nama telah diusulkan untuk menemani Gubernur Anies Baswedan yaitu Sekretaris DPW PKS DKI Agung Yulianto dan mantan Wakil Wali Kota Bekasi yang telah terpilih menjadi anggota DPR RI, Ahmad Syaikhu.
Syaikhu menyebut, dengan pengalaman yang dimiliki sebagai mantan Wakil Walikota Bekasi, ia meyakini dapat menjalankan tugas sebagai Wakil Gubernur Jakarta. Kendati demikian, ia menyebut perlu adanya kerjasama dari semua pihak.
"Enggak mungkin semuanya diselesaikan kepala daerah, itu terlalu berat apalagi DKI yang sedemikian kompleksitas tinggi gitu ya. Tentu perlu ada support dari wakil kepala daerah," pungkasnya.
BERITA TERKAIT: