Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dubes RI Di Inggris Siap Kerja Sama Dengan STIEAD Jakarta

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Jumat, 15 September 2017, 04:50 WIB
Dubes RI Di Inggris Siap Kerja Sama Dengan STIEAD Jakarta
Mukhaer-Rizal
rmol news logo Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk Inggris, Dr. Rizal Sukma, menerima kunjungan Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Ahmad Dahlan (STIEAD) Jakarta, Dr. Mukhaer Pakkanna dan Ketua Majelis Pendidikan Tinggi, Penelitian dan Pengembangan (Diktilitbang) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Prof. Lincolin Arsyad.

Dalam pertemuan pada Rabu (13/9) di Inggris tersebut, Rizal Sukma yang juga mantan Ketua Lembaga Hubungan Internasional PP Muhammadiyah didampingi Atase Pendidikan dan Kebudayaan RI (Atdikbud) menjelaskan banyak beasiswa studi di Inggris.

Pada kesempatan tersebut, Rizal Sukma menyampaikan ketertarikannya untuk bekerjasama dengan STIEAD dalam pengembangan bidang riset dan publikasi ilmiah.

"Pihak Dubes siap mendanai program kolaborasi riset dan publikasi ilmiah, asal pihak STIEAD telah memiliki partner kampus di Inggris. Akomodasi dan transportasi dan living cost siap ditanggung Dubes RI di Inggris," ujar Mukhaer Pakkanna melalui keterangan resminya seusai pertemuan.[zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA