AHY Berharap RMOL Terus Menyuguhkan Informasi Yang Baik Dan Mencerdaskan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Minggu, 30 Juli 2017, 03:27 WIB
AHY Berharap RMOL Terus Menyuguhkan Informasi Yang Baik Dan Mencerdaskan
AHY/RMOL
rmol news logo Makan sate di Aryaduta, rasanya lezat nikmat terasa. Sukses selalu rakyat merdeka online, kantor berita politik yang lain dari pada yang lain.

Begitu pantun yang dilontarkan Direktur Eksekutif Yudhoyono Institut, Agus Harimurti Yudhoyono dalam acara Malam Budaya Manusia Bintang 2017, di Hotel Aryaduta, Jakarta Pusat, Sabtu (29/7).

Agus merupakan salah satu peraih penghargaan Democracy Award. Sebagai politisi muda, Agus dinilai telah ikut mewujudkan demokrasi yang baik melalui Pilkada DKI pada Februari 2017 lalu.

Dalam orasi kebudayaan, Agus menyoroti tentang pentingnya demokrasi. Meski tidak ada satu model demokrasi di dunia yang sempurna, semua mememiliki keunikan, kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Namun, menurut Agus, jika dijalankan dengan benar, maka demokrasi adalah pilihan terbaik dari sistem lainnya.

"Saya mengajak kita semua untuk terus mengawal demokrasi kita semakin baik dari hari ke hari. Perjalanan demokrasi di Indonesia bukan hanya milik dan tangung jawab dari pemerintah," ujar Agus saat memberikan orasi kebudayaan.

Agus menambahkan, tumbuh dan berkembangnya demokrasi serta maju mundurnya sebuah demokrasi, merupakan tangung jawab seluruh elemen bangsa. Mulai dari politisi, akademisi, aktivis, pembisnis, penegak hukum hingga insan pers.

"Kita berharap media, khususnya RMOL dapat terus menyuguhkan informasi yang baik dan mencerdaskan. Melalui pemberitaan yang fair masyarakat akan mengetahui situasi yang sebenarnya terjadi sehingga mereka tidak terjebak dalam kebingugan, mana berita faktual dan akurat dan mana bertita sifatnya abal-abal alias bohong dan menyesatkan," ujar Agus.

Salain Agus, penghargaan Democracy Award juga akan diberikan kepada Ketua DPD RI, Oesman Sapta Odang, Menteri Perhubungan, Menteri Perbubungan Budi Karya Sumadi, Komisioner Komnas HAM, Natalius Pigai.

Kemudian Dirjen Otda Kemendagri, Soemarsono, Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno, Sekda Pemprov Jawa Barat Iwa Karniwa, Walikota Makassar, Danny Pomanto serta Pengelola Statuter AJB Bumiputera, Adhie Massardi.[san]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA