Hanura Optimis Koalisi Pemerintah Menang Voting RUU Pemilu

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Kamis, 20 Juli 2017, 08:57 WIB
Hanura Optimis Koalisi Pemerintah Menang Voting RUU Pemilu
Dadang Rusdiana/Net
rmol news logo Fraksi Partai Hanura merasa optimis partai koalisi pemerintah bisa memenangkan voting RUU Pemilu dalam Rapat Paripurna DPR, Kamis (20/7).

Sekretaris Fraksi Hanura, Dadang Rusdiana akan memilih opsi A dalam voting nanti. Opsi ini turut mencantumkan ambang batas pencalonan presiden atau presidential threshold 20-25 persen.

"Kita konsisten di opsi A. Dan optimis koalisi pemerintah akan memenangkan voting di paripurna pagi ini," ujar Dadang ketika dihubungi.

Dadang menilai bahwa paripurna nanti juga menjadi momen bagi pemerintah mengevaluasi koalisi. Jika fraksi yang tidak konsisten mendukung pemerintah dalam voting nanti, maka pemerintah bisa mengevaluasi formasi koalisi yang ada.

"Kalau dalam RUU Pemilu ini ada partai pendukung pemerintah yang nakal, maka presiden dapat melakukan evaluasi," tutupnya. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA