Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

BMKG: Gempa 8,9 SR Di Selat Sunda Hoaks

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Kamis, 04 Oktober 2018, 17:29 WIB
rmol news logo Badan Metereologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) angkat suara. BMKG menyampaikan tidak benar akan terjadi gempa dahsyat berkekuatan 8,9 Skala Richter di Selat Sunda.

"Informasi itu tidak benar, hoaks," kata Kepala Bidang Hubungan Informasi Gempa Bumi dan Peringatan Dini Tsunami BMKG, Daryono, saat ditemui Kantor Berita Politik RMOL di kantor BNPB, kawasan Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (4/10).

Kabar akan terjadi gempa megathrust beredar luas melalui pesan WhatsApp. Daryono mengimbau masyarakat tidak serta-merta percaya dengan informasi yang mereka terima dari pesan WA ataupun media sosial lainnya. Masyarakat dimintanya harus bisa mengenali ciri-ciri hoaks.

"Ciri pertama kalau ada kalimat 'akan ada gempa besar', gitu," jelasnya.

Tanda bohong lainnya adalah tidak dicantumkannya nama instansi yang berkompeten untuk mengedarkan informasi.

"Cek juga ada kontak yang bisa dihubungi untuk mengonfirmasi kebenarannya," imbuhnya.

Jika ciri-ciri tersebut sudah ada dalam informasi yang diterima, dia meminta masyarakat tidak meneruskan atau ikut menyebarluaskannya.

"Kalau diteruskan berarti jadi agen berita hoaks," pungkasnya.[dem]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA