Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Wakapolri: Tidak Ada Negosiasi Dalam Operasi Penanggulangan Napi Teroris

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Kamis, 10 Mei 2018, 08:09 WIB
Wakapolri: Tidak Ada Negosiasi Dalam Operasi Penanggulangan Napi Teroris
Syafruddin/Net
rmol news logo Wakil Kepala Polri Komjen Pol Syafruddin meluruskan tidak ada negosiasi yang dilakukan pihaknya saat mengakhiri aksi napi teroris di Rutan Salemba cabang kelapa dua, Depok, Jawa Barat.

Syafruddin proses yang dilakukan pihaknya hingga 36 jam ini merupakan upaya penanggulangan dengan pendekatan halus atau soft approace.

"Saya tekankan tidak ada negosiasi yang dilakukan, ini merupakan penanggulangan dilakukan soft approace. Kalau sebelumnya negosiasi saya koreksi, ini penanggulangan," ujarnya dalam konfrensi pers di Mako Brimob, Depok, Jawa Barat, Kamis (10/5).

Syafruddin menambahkan saat ini pihaknya sedang mengisolasi para napi yang menyerahkan diri. Menurutnya hampir 90 persen dari 156 napi menyerahkan diri setelah 36 jam melakukan aksi penyanderaan di rutan yang berada di komplek Mako Brimob Kelapa Dua.

"Sekarang sedang sedang melakukan sterilisasi, kalau  hitungan kita sampai terakhir semuanya sudah keluar, dan saya bisa pastikan  99 persen tidak ada korban dalam proses ke depan," ujarnya. [nes]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA