Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Penembakan Kantor ESDM Diduga Pakai Pistol Rakitan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Jumat, 11 September 2015, 14:44 WIB
Penembakan Kantor ESDM Diduga Pakai Pistol Rakitan
tito karnavian/net
rmol news logo Dugaan sementara menyebutkan bahwa penembakan ruang staf khusus Menteri ESDM dilakukan dengan menggunakan senjata jenis pistol rakitan. Hal Ini diketahui dari jenis peluru yang berhasil ditemukan di tempat kejadian perkara (TKP).

Begitu kata Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Tito Karnavian saat ditemui di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Jumat (11/9).

"Dari anak pelurunya, kalibernya itu diduga jenis pistol. Kemudian kemungkinan besar adalah jenis rakitan, dilihat dari alur dan galangannya," beber Tito.

Penembakan di ruangan staf bernama Widyawan di lantai empat kementerian ESDM itu diperkirakan dilakukan pada jam 12 siang.

Penembak, kata Tito, meluncurkan peluru dari Jalan Layang Kasablanka dengan jarak 40 meter. Dengan jarak itu, kata Tito, pistol memang bisa digunakan.

"Kaca ada yang pecah, diameternya lebih kurang 12 cm dan ditemukan satu proyektil. Saya tidak sebutkan kalibernya karena itu teknis penyidikan," kata Tito.

Polda Metro Jaya kini telah menurunkan tim identifikasi labfor dan tim penyidik untuk olah TKP. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA