Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jokowi Diangkat Jadi Warga Kehormatan TNI

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Kamis, 16 April 2015, 11:23 WIB
rmol news logo Panglima TNI Jenderal Moeldoko didampingi Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal Gatot Nurmantyo, Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Ade Supandi, dan Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Agus Supriatna menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo bersama sejumlah jajaran menteri Kabinet Kerja di depan pintu gerbang Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (16/4) pagi.

Dari depan pintu gerbang, Presiden Jokowi lantas dikawal menuju gedung Sudirman Mabes TNI dengan menaiki panser.

Jokowi hadir untuk untuk penyematan baret dan brevet TNI oleh Panglima TNI Jenderal Moeldoko. Hal ini menandai pengangkatan Jokowi sebagai warga kehormatan TNI dalam Apel Besar.

Pengangkatan presiden sebagai warga kehormatan pasukan khusus tni ini selaras dengan UUD 1945 pasal 10 yang menyatakan bahwa presiden memegang kekuasaan tertinggi atas angkatan darat, laut dan udara.

Pantauan di lokasi, beberapa menteri dan pejabat negara yang ikut mendampingi Jokowi di antaranya Kepala Kantor Staf Presiden, Luhut Panjaitan, Kepala BIN Marciano Norman, Menteri Luar Negreri Retno L Parsudi, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Andrinof Chaniago, Sekretaris Kabinet Andi Widjajanto, beserta Ketua DPD Irman Gusman dan Ketua DPR Setya Novanto.[wid] 

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA